Monday, January 2, 2012

Laporan dari : Musyawarah Wilayah SRMI Sulawesi Selatan


Hari ini (2/1) sekitar 30 an delegasi dari setidaknya 7  DPK SRMI Se-sulawesi Selatan berkumpul untuk melaksanakan Musyawarah Wilayah II SRMI Sulawesi Selatan (MUSWIL) bertempat di Gedung PU Jl. Nuri Makassar, Muswil ini mengambil Tema "Bangun dan Perluas Organisasi untuk Indonesia yang mandiri, berdaulat dan berkeperibadian", kata firdaus ketua panitia acara tersebut.
Ini merupakan kelanjutan dari Kongres Luar biasa (KLB) yang dilaksanakan di Bandungan, Jawa Tengah beberapa waktu yang lalu, ini adalah amanat Kongres, dan merupakan kewajiban bagi kami di Sulawesi Selatan untuk melaksanakaanya, lanjutnya.



Muswil di buka langsung oleh ketua Umum SRMI terpilih Wahida B Upa, dan kemudian dilanjutkan dengan pesan-pesan solidaritas dari beberapa organisasi diantaranya LMND, SRMI dan PRD.
Menurut Firdaus Muswil ini dibagi menjadi beberapa sesi sidang diantaranya: 1.Sosialisasi hasil Kongres, 2.Pembahasan Sitnas dan Sitda, 3.Pembahasan Strategi Taktik, 4.Pembahasan Program dan 5.Pemilihan struktur baru.
Di beberapa sidang terdengar perdebatan yang cukup alot antar peserta, walaupun yang hadir mayoritas adalah kaum ibu.
Dg. Baji salah satu Delegasi dari DPK kota makassar mengaku sangat senang dengan diadakannya MUSWIL kali ini, dia begitu antusias menjelaskan program-program yang akan mereka laksanakan kedepannya.


Kami akan membuat koperasi, membuat pendidikan yang reguler, terus melakukan advokasi dan akan memperluas organisasi, dan yang paling penting, kami akan mengarahkan anggota-anggota kami untuk ikut serta bertarung memperebutkan struktur RT dan RW, kepala Desa dll

Muswil ini menghasilkan susuna kepengurusan yang baru periode 2012-2014:

Ketua : Firdaus
Sekertaris : Nizar
Bendahara: Dra. A. Asni

Related Posts

Laporan dari : Musyawarah Wilayah SRMI Sulawesi Selatan
4/ 5
Oleh